Resmi, Honda Umumkan Nama Mobil Listrik Pertamanya

Honda Clarity Electric (Foto: Paultan)

Resmi, Honda Umumkan Nama Mobil Listrik Pertamanya, Torrance – Honda terus menunjukkan keseriusannya dalam menggarap mobil listrik. Hal itu dibuktikan melalui pengumuman nama mobil listrik pertamanya yang dilakukan belum lama ini.

Dalam keterangan resminya, Honda menyebutkan ‘Prologue’ sebagai nama mobil listrik terbarunya. Mobil ini dihadirkan sebagai bagian dari visi perusahaan dalam memasarkan kendaraan tanpa emisi di Amerika Utara pada 2040.

Mobil listrik Honda terbaru bernama Prologue (Foto: Honda)

Mobil listrik Honda Prologue rencananya mulai dipasarkan pada 2024. Mobil ramah lingkungan ini akan datang berwujud SUV dengan harga kompetitif dan memiliki fungsionalitas seperti yang diharapkan oleh pelanggan.

“Prologue akan memberi pelanggan kami SUV listrik berbasis baterai dengan fungsionalitas dan kemasan luar biasa yang mereka harapkan dari Honda,” ungkap Dave Gardner, Executive Vice President American Honda.

“Honda Battery Electric Vehicles (BEV) pertama kami akan memulai transisi kami ke elektrifikasi dan nama Honda Prologue menandakan peran yang akan dimainkannya dalam mengarah ke masa depan nol emisi,” sambung dia.

Rincian lengkap tentang keluarga baru Honda ini akan dirilis dalam beberapa bulan mendatang. Honda juga telah menyediakan situs web khusus bagi calon pelanggan yang ingin mengetahui informasi Prologue.

Selain Honda Prologue, perusahaan asal Jepang itu juga berencana memperkenalkan SUV listrik Acura pada 2024. Kedua model tersebut akan menggunakan platform EV yang diklaim sangat fleksibel.

Selain itu, keduanya juga dibekali baterai ultium hasil kemitraan strategis perusahaan dengan General Motors.

Platform EV (Foto: Paaultan)

Rencana lain Honda, yaitu meluncurkan jajaran model kendaraan listrik baru pada paruh kedua dekade ini. Nantinya mobil itu dibangun menggunakan e:Architecture terbaru.

Pada April lalu, CEO Global Honda, Toshihiro Mibe, menyampaikan visi perusahaan untuk mencapai netralitas karbon mulai dari produk hingga aktivitas perusahaan pada 2050. Termasuk menjadikan kendaraan listrik sebagai target utama penjualan di masa mendatang.

Visi ini menyerukan penjualan kendaraan listrik dan Fuel Cell Electric Vehicle (FCEV) di Amerika Utara meningkat dari 40% pada 2030 menjadi 80% pada 2035, selanjutnya meningkat 100% pada 2040.

Sejarah Kendaraan Elektrifikasi Honda

Honda merupakan salah satu produsen mobil yang sudah cukup lama berkiprah di segmen kendaraan elektrifikasi, khususnya di pasar Amerika Serikat. Di mulai dari membawa kendaraan listrik EV Plus pada 1997, mobil hybrid Honda Insight (1999); kendaran fuel cell Honda FCX (2002), dan Clarity (2017).

Sebelum meluncurkan Honda Prologue, perusahaan akan terlebih dahulu memasarkan banyak mobil hybrid untuk terus mengurangi emisi CO2 dan menjembatani kebutuhan pelanggan ke masa transisi menuju era mobil listrik murni.

Honda Clarity Electric (Foto: Paultan)

“Kami tahu pelanggan yang memiliki pengalaman dengan kendaraan hybrid, sangat mungkin untuk membeli kendaraan listrik berbasis baterai di masa depan,” kata Gardner.

Honda mencapai rekor penjualan kendaraan listrik dalam tiga tahun terakhir. Diharapkan pencapaian positif ini akan berlanjut tahun ini.